Review Terapets 2


Alo masih seperti Review kemarin soal Game mirip Pokemon, kini UB28 mau review tentang Terapets 2

Q : Ini Online atau Offline bang ?


A : Offline, perasaan nanya online apa offline mulu, kenapa sih ?


Q : Soalnya review lain kadang gak jelasin Game yang direview online apa offline bang.


A : Oalah




 


Terapets 2 adalah Game buatan TikTakGames yang bergenre Collecting Monster. Kalian sudah pasti tau game ini adalah sekuel dari Terapet. Biasanya sih ya kalo game punya sekuelnya tuh berarti banyak banget Pemain dan Fansnya, tapi ane merasa kalau game ini kurang seru Apa cuma ane doang yang ngerasa gitu ?
 

1. Story

Diawal cerita kalian akan disuguhi komik strip tanpa dialog, ada UFO datang ke bumi dan seorang pria mengetahui kedatangan UFO itu, akhirnya ia sembunyi dibalik pohon. Tak lama berselang keluarlah sekelompok orang dari dalam UFO dan mereka keluar, melihat keadaan itu sang pria yang penasaran masuk ke UFO dan mencuri salah satu dari 4 Telur Terapets startup yang ada disana.

4 Terapets Start Up
Keluarlah si Pria dari UFO, disana ia mendengar percakapan beberapa penumpang UFO yang membicarakan soal Tournament Terapets, Pria itu akhirnya paham segera pulang kerumah dan tidur, ditengah malam Telur yang ia ambil menetas dan keluarlah Terapets pertama, akhirnya ia bertekad menjadi Pelatih Terapet terhebat.



2. Gameplay 


Battle Antara Terapets
Cara bermain Terapet pun tergolong mudah hanya tap tap saja, tap skill dan secara langsung terapet kalian akan menyerang musuh sama seperti Game Pokemon pada umumnya. Tapi menurutku itu sungguh membosankan apalagi disetiap map selalu ada NPC yang mengajak duel, tak masalah jika setelah duel ia pergi. Beda dengan Terapet, walaupun sudah dikalahkan NPC tadi masih tetap ada di Map dan bisa mengajakmu berduel lagi jika kamu pergi ke Map selanjutnya dan kembali mendekatinya. Itu sungguh menjengkelkan.

3. Graphic




Masalah grafik adalah yang paling parah. karena sudah Sistem battlenya membosankan, animasi monster dan animasi skillnya juga aneh, bayangkan saja Monsternya sudah 2D dan saat mengeluarkan skill, monster tidak bergerak sedikitpun, animasi skillnya pun terkadang terlihat samar samar atau transparan. Tapi yang keren di terapet adalah kalian bisa kustomisasi karaktermu sebagai Terapet’s Trainer.

4. Sound

Backsound di Terapets 2 juga tergolong biasa saja, dan tak ada yang kurang.


5. Overall

Secara keseluruhan, Terapets 2 kurang seru menurut ane. Banyak faktor yang membuat terapet ini menjadi membosankan seperti Grafiknya yang buruk, Menu Sistemnya yang terlalu ribet, dan Model Monsternya yang juga aneh.

Ane akan jelaskan Pros dan Cons dari Terapets 2 ini :

Kelebihan :

  • Cara bermainnya yang mudah
  • Bisa Kustomisasi Karakter

Kekurangan :

  • Animasi Monster dan skill terkesan aneh
  • NPC disetiap map yang menyebalkan
  • Monster banyak yang dijual menggunakan Diamond
  • Pilihan menu dan lainnya yang terkesan rumit

Walaupun Review Terapets 2 terkesan Negatif tapi jika kalian ingin mendownloadnya, silahkan klik link dibawah ini



http://adf.ly/1ad6b6

https://play.google.com/store/apps/details?id=tiktakgames.com.Terapets2






Comments

  1. Wah keren padahal gan menurut ane tuh terapet, ane salah satu fansnya

    ReplyDelete
  2. Gimana ya bro pindah lokasinya aly aq di first area trus

    ReplyDelete
  3. Gimana ya bro pindah lokasinya aly aq di first area trus

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah kurang tau ane gan, mungkin bisa cari forum atau fanpage terapets 2 di social media

      Delete
  4. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete

Post a Comment

Saat menulis Komentar harus mematuhi peraturan dibawah ini :
- No Spam / Promosi Produk
- Harus Sesuai Topik
- Tidak Mengandung SARA, Pornografi, dll

Popular Posts